KESALAHAN SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL HOTS BERDASARKAN KRITERIA WATSON

Dewi, Sofi Martha (2023) KESALAHAN SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL HOTS BERDASARKAN KRITERIA WATSON. Skripsi thesis, Universitas Pekalongan.

[img] Text
Sofi Martha Dewi.pdf

Download (201kB)

Abstract

Penelitian mengenai penggunaan kriteria Watson dalam mengukur tipe kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal matematika tipe HOTS masih relative tidak banyak dilakukan,. Dengan menggunakan metode PRISMA diperoleh 4 artikel yang langsung membahas hal tersebut. Berdasarkan artikel-artikel tersebut dapat disimpulkan bahwa 1) Secara keseluruhan jenis kesalahan yang paling banyak dilakukan adalah kesalahan masalah hierarki keterampilan. 2) Tipe kesalahan Watson dapat dianalisis berdasarkan tipe kognitif siswa FI (Field Independent) dan FD (Field Dependent) yang menghasilkan siswa FI melakukan kesalahan prosedur tidak tepat, konflik level respon, manipulasi tidak langsung. Sedangkan siswa FD melakukan prosedur tidak tepat, data hilang, manipulasi tidak langsung, dan selain ketujuh kesalahan. 3) Tipe kesalahan Watson dapat dianalisis berdasarkan kemampuan awal matematis siswa yang menghasilkan siswa berkemampuan awal rendah melakukan kesalahan data tidak tepat, prosedur tidak tepat, kesimpulan hilang, konflik level respon, dan masalah hierarki keterampilan. sedangkan siswa berkemampuan awal tinggi melakukan kesalahan data tidak tepat, prosedur tidak tepat, masalah hierarki keterampilan, dan koflik level respon. 4) Tipe kesalahan Watson dapat dianalisis berdasarkan gaya belajar dengan hasil siswa dengan gaya belajar visual melakukan kesalahan data hilang, kesimpulan hilang, konflik level respon, dan masalah hierarki keterampilan, untuk siswa dengan gaya belajar auditori melakukan kesalahan data tidak tepat, prosedur tidak tepat, data hilang, kesimpulan hilang, konflik level respon, dan masalah

Item Type: Karya Ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: kesalahan siswa, soal hots, kriteria Watson
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika
Depositing User: S.Hum. Niken Maharani Hayuningtyas
Date Deposited: 12 Jul 2023 04:27
Last Modified: 12 Jul 2023 04:27
URI: http://repository.unikal.ac.id/id/eprint/985

Actions (login required)

View Item View Item