RESPON VARIETAS PADI (Oryza sativa L.) TERHADAP APLIKASI MIKROBA

Ariyani, Anindita Alfera (2023) RESPON VARIETAS PADI (Oryza sativa L.) TERHADAP APLIKASI MIKROBA. Skripsi thesis, Universitas Pekalongan.

[img] Text
Anindita Alfera Ariyani.pdf

Download (7kB)

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui macam varietas padi dan macam aplikasi mikroba terbaik. Penelitian dilaksanakan di lahan sawah Desa Denasri, Kecamatan Batang, Kabupaten Batang. Rancangan percobaan yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK). Faktor pertama adalah macam aplikasi mikroba (M) terdiri atas empat taraf yaitu tanpa mikroba (M0), mikroba A (M1), mikroba B (M2), mikroba C (M3), sedangkan faktor kedua adalah macam varietas padi (V) yang terdiri atas tiga taraf yaitu varietas Pokkali (V1), varietas Biosalin 2 Agritan (V2), varietas IR 29 (V3). Data yang diperoleh dianalisis dengan uji F. Apabila berbeda nyata, maka dilakukan uji lanjut menggunakan Duncan Multiple Range Test (DMRT) 5%. Variabel yang diamati adalah tinggi tanaman (cm), panjang malai (cm), jumlah anakan (batang), jumlah anakan produktif (batang), jumlah gabah isi per rumpun (butir), jumlah gabah hampa per rumpun (butir), bobot basah gabah per rumpun (g), bobot kering gabah per rumpun (g), panjang akar (cm), dan volume akar (cm). Macam varietas padi berbeda sangat nyata pada variabel tinggi tanaman, panjang malai, jumlah anakan, jumlah anakan produktif, panjang akar, dan volume akar. Macam varietas padi terbaik yaitu varietas IR29 (V3). Macam aplikasi mikroba berbeda sangat nyata pada variabel volume akar dan berbeda nyata pada variabel panjang akar. Macam aplikasi mikroba terbaik yaitu mikroba C (M3). Interaksi antara macam aplikasi mikroba dan macam varietas padi berbeda sangat nyata terhadap variabel panjang akar, berbeda nyata terhadap variabel panjang malai dan bobot basah per rumpun. Interaksi terbaik dicapai pada kombinasi mikroba B dan varietas Pokkali (M2V1).

Item Type: Karya Ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: macam varietas, macam mikroba, padi
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > Agroteknologi
Depositing User: S.Hum. Niken Maharani Hayuningtyas
Date Deposited: 12 Jul 2023 03:48
Last Modified: 12 Jul 2023 03:48
URI: http://repository.unikal.ac.id/id/eprint/968

Actions (login required)

View Item View Item