HUBUNGAN PENGETAHUAN,SIKAP PASANGAN USIA SUBUR (PUS) DAN DUKUNGAN SUAMI TERHADAP PEMILIHAN KONTRASEPSI MEDIS OPERASI WANITA (MOW) DI KECAMATAN WONOTUNGGAL KABUPATEN BATANG TAHUN 2021

Marhaeni, Ditta Septy (2023) HUBUNGAN PENGETAHUAN,SIKAP PASANGAN USIA SUBUR (PUS) DAN DUKUNGAN SUAMI TERHADAP PEMILIHAN KONTRASEPSI MEDIS OPERASI WANITA (MOW) DI KECAMATAN WONOTUNGGAL KABUPATEN BATANG TAHUN 2021. Skripsi thesis, Universitas Pekalongan.

[img] Text
Ditta Septy Marhaeni.pdf

Download (311kB)

Abstract

Menurut WHO (World Health Organisation) keluarga berencana adalah tindakan yang membantu individu atau pasangan suami istri untuk mendapatkan objek tertentu. Metode Operasi Wanita merupakan tindakan penutupan terhadap kedua saluran telur kanan dan kiri yang menyebabakan sel telur tidak dapat melewati saluran telur Berdasarkan data dari DP3AP2KB Kabupaten Batang. Pemilihan metode operasi wanita di Kecamatan Wonotunggal masih rendah bahkan jumlah tersebut merupakan paling rendah diantara seluruh kecamatan yang berada di Kabupaten Batang. Tujuan penelitian untuk menganalisis hubungan pengetahuan, sikap wanita pasangan usia subur (PUS) , dan dukungan suami terhadap pemilihan kontrasepsi metode operasi wanita (MOW) di wilayah Kecamatan Wonotunggal Kabupaten Batang. Jenis penelitian kuantitatif dengan menggunakan desain cross sectional. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 116 responden. Instrumen yang digunakan yaitu kuesioner. Analisis data dilakukan secara univariat dan bivariat dengan uji chi-square (α=0,05). Hasil penelitian didapatkan bahwa hubungan pengetahuan dengan pemilihan kontrasepsi mow (p-value=0,000) OR=6,33, sikap responden (p-value= 0,001) OR=6,33, dukungan suami (p-value=0,001) OR=4,36. Kesimpulan dari penelitian ini adalah adanya hubungan pengetahuan, sikap responden, dan dukungan suami terhadap pemilihan kontrasepsi MOW. Disarankan kepada Puskesmas dan Penyuluh KB Wonotunggal utuk dapat dijadikan alternatif masukkan dan bahan evaluasi sehingga dapat meningkatkan upaya pelayanan KB terutama dalam upaya meningkatkan cakupan akseptor KB MOW serta dapat dijadikan bahan pertimbangan dalam penyusunan program baru khususnya bagian KIA/KB di Puskesmas di wilayah kerja Puskesmas Wonotunggal dan Penyuluh KB Kecamatan Wonotungal.

Item Type: Karya Ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Pemilihan kontrasepsi MOW, pengetahuan, sikap responden, dukungan suami
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > Kesehatan Masyarakat
Depositing User: S.Hum. Niken Maharani Hayuningtyas
Date Deposited: 05 Jul 2023 02:11
Last Modified: 05 Jul 2023 02:11
URI: http://repository.unikal.ac.id/id/eprint/887

Actions (login required)

View Item View Item