PENGARUH PENAMBAHAN EKSTRAK UBI JALAR UNGU (Ipomea batatas L.) PADA PAKAN KOMERSIL TERHADAP PERTUMBUHAN BENIH IKAN BANDENG (Chanos chanos)

Kurniawan, Danang (2021) PENGARUH PENAMBAHAN EKSTRAK UBI JALAR UNGU (Ipomea batatas L.) PADA PAKAN KOMERSIL TERHADAP PERTUMBUHAN BENIH IKAN BANDENG (Chanos chanos). Skripsi thesis, Universitas Pekalongan.

[img] Text
Danang Kurniawan.pdf

Download (74kB)

Abstract

Ikan bandeng (Chanos chanos) merupakan salah satu hasil budidaya ikan yang hidup di air payau atau ikan yang berasal dari tambak yang mempunyai prospek cukup baik untuk dikembangkan. Hal ini dikarenakan permintaan pasar yang cukup tinggi karena rasa dagingnya yang enak, harga yang relatif stabil serta pemeliharaannya yang mudah. Pemberian pakan buatan pada ikan seperti pakan komersil umumnya tersedianya di pasar. Namun terkadang pakan komersil belum mampu untuk meningkatkan nafsu makan secara signifikan pada ikan bandeng dan memiliki harga yang mahal. Penggunaan berbagai macam bahan penambah nafsu makan atau pemacu pertumbuhan ini akan menimbulkan biaya tersendiri, oleh karena itu perlunya pakan kombinasi yang mampu untuk meningkatkan nafsu makan ikan secara signifikan serta dapat menekan biaya produksi pakan. Salah satu kombinasi pakan yang digunakan adalah dengan penambahan ekstrak ubi ungu. Tujuan penelitian mengetahui pengaruh penambahan ekstrak ubi jalar ungu pada pakan komersil terhadap pertumbuhan benih ikan bandeng dan mengetahui dosis penambahan ekstrak ubi jalar ungu yang optimum pada pakan komersil terhadap pertumbuhan benih ikan bandeng. Metode penelitian yang digunakan adalah rancangan acak lengkap dengan 4 perlakuan 3 ulangan. Adapun perlakuan yang digunakan yaitu: A (pemberian ekstrak ubi jalar ungu dengan dosis 0 ml/kg pakan), B (pemberian ekstrak ubi jalar ungu dengan dosis 1 ml/kg pakan), C (pemberian ekstrak ubi jalar ungu dengan dosis 2 ml/kg pakan), D (pemberian ekstrak ubi jalar ungu dengan dosis 3 ml/kg pakan). Hasil Penelitian menunjukkan rata-rata pertumbuhan tertinggi diperoleh pada perlakuan D dengan dosis ekstrak ubi jalar ungu 3 ml/kg pakan, pertambahan biomassa mencapai 4,31 gram. Sedangkan pertumbuhan terendah diperoleh pada perlakuan A dengan dosis ekstrak ubi jalar ungu 0 ml/kg pakan menghasilkan rerata pertumbuhan 2,52 gram. Hasil analisis ragam terhadap pertumbuhan biomassa ikan bandeng diketahui bahwa nilai F hitung lebih besar dari F tabel 1% dan 5%. Kisaran suhu air selama penelitian antara 28 – 30oC, pH air berkisar antara 7,4 - 7,8, dan salinitas air selama penelitian antara 25 – 27 ppt.

Item Type: Karya Ilmiah (Skripsi)
Subjects: S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling
Divisions: Fakultas Perikanan > Budidaya Perairan
Depositing User: S.Hum. Niken Maharani Hayuningtyas
Date Deposited: 21 Jun 2023 03:50
Last Modified: 21 Jun 2023 03:50
URI: http://repository.unikal.ac.id/id/eprint/765

Actions (login required)

View Item View Item