Pengaruh Profitabilitas, Likuiditas, Leverage, Ukuran Perusahaan dan Kepemilikan Institusional Terhadap Financial Distress (Studi Empiris Pada Perusahaan Pertambangan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2015-2019)

Lestiana, Vikananda (2021) Pengaruh Profitabilitas, Likuiditas, Leverage, Ukuran Perusahaan dan Kepemilikan Institusional Terhadap Financial Distress (Studi Empiris Pada Perusahaan Pertambangan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2015-2019). Skripsi thesis, Universitas Pekalongan.

[img] Text (Halaman Judul)
Halaman Judul Vikananda Lestiana.pdf

Download (695kB)
[img] Text (Abstrak)
Abstrak Vikananda Lestiana.pdf

Download (9kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh profitabilitas, likuiditas, leverage, ukuran perusahaan dan kepemilikan institusional terhadap financial distress. Penelitian ini menganalisis perusahaan pertambangan subsektor batubara periode 2015-2019. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan pertambangan subsektor batubara yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dan secara terus menerus menerbitkan laporan keuangan pada tahun 2015-2019. Berdasarkan metode purposive sampling, sampel yang diperoleh sebanyak 14 perusahaan pada periode 2015-2019 sehingga diperoleh 70 data observasi. Kriteria financial distress dalam penelitian ini diukur dengan menggunakan altman z-score dan springate score. Penelitian ini menggunakan regresi logistik sebagai alat analisis data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa altman z-score lebih baik daripada springate score dalam memprediksi financial distress. Hasil penelitian untuk uji pengaruh, rasio likuiditas dan rasio leverage memiliki pengaruh signifikan terhadap prediksifinancial distress. Penelitian ini tidak berhasil membuktikan pengaruh profitabilitas, ukuran perusahaan, dan kepemilikan institusional terhadap kemungkinan terjadinya financial distress.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: financial distress, profitabilitas, likuiditas, leverage, ukuran perusahaan, kepemilikan institusional, altman z-score, springate score.
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
H Social Sciences > HG Finance
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: S.Hum. Niken Maharani Hayuningtyas
Date Deposited: 09 Jun 2022 02:27
Last Modified: 09 Jun 2022 02:27
URI: http://repository.unikal.ac.id/id/eprint/270

Actions (login required)

View Item View Item